Koranindopos.com – Tangerang. Anak-anak berkembang optimal ketika mereka merasa aman dan dicintai. Salah satu cara terbaik untuk menciptakan rasa aman ini adalah dengan membangun keterikatan (bonding) melalui bermain bersama, seperti yang direkomendasikan oleh UNICEF. Memahami pentingnya hal ini, Nickelodeon bersama Play Culture Co. Ltd, bekerja sama dengan Carstensz Mall, menghadirkan Paw Patrol Adventure Bay Bounce, sebuah destinasi hiburan interaktif yang dirancang khusus untuk anak-anak dan orangtua.
Dibuka sejak 23 Desember 2024 hingga 6 April 2025 di Carstensz Mall, Serpong, Tangerang, acara ini membawa anak-anak ke dunia Paw Patrol, serial animasi Nickelodeon yang digemari banyak anak di Indonesia. Lebih dari sekadar tempat bermain, pop-up event ini juga menawarkan pengalaman berkreasi yang mempererat hubungan keluarga.
Paw Patrol Adventure Bay Bounce menghadirkan enam wahana interaktif yang terinspirasi dari Kota Adventure Bay dalam serial Paw Patrol. Anak-anak dapat menikmati Adventure Bay Ball Pit, Seal Island, Adventure Bay Lookout Tower and Slide, Adventure Bay Bridge, serta City Hall. Setiap wahana didesain dengan standar keamanan tinggi dan diawasi oleh petugas profesional.
Selain bermain, anak-anak juga diajak untuk berkreasi bersama orangtua melalui DIY activities, seperti mewarnai karakter Paw Patrol, membuat badge, hingga mendekorasi tas bertema Paw Patrol. Aktivitas ini tidak hanya mengasah kreativitas, tetapi juga menciptakan momen berkualitas antara orangtua dan anak.
Acara Grand Opening yang digelar Minggu, 16 Februari 2025, berlangsung meriah dengan berbagai aktivitas seru. Salah satunya adalah Kids Fun Race, di mana anak-anak berlomba menyelesaikan rintangan dalam event ini.
“Biarpun capai, aku senang sekali ikut Kids Fun Race hari ini. Apalagi aku juara satu,” ujar Alena, pemenang kompetisi Kids Fun Race.
Selain itu, anak-anak juga dapat menikmati face painting oleh seniman lukis wajah serta berfoto bersama karakter Paw Patrol favorit mereka dalam sesi meet & greet. Marshall dan Skye akan hadir setiap akhir pekan untuk menyapa penggemar cilik mereka.
“Andien, seorang ibu yang hadir di acara grand opening, mengungkapkan kebahagiaannya. “Anakku memang penggemar Paw Patrol, terutama Skye. Begitu tahu ada acara ini, aku langsung ajak ke sini untuk merasakan keseruannya,” katanya.
Di area pop-up event, tersedia booth merchandise yang menawarkan berbagai pernak-pernik Paw Patrol sebagai kenang-kenangan. Anak-anak bisa memilih beragam produk menarik setelah menikmati petualangan mereka di Adventure Bay.
Tiket masuk Paw Patrol Adventure Bay Bounce dibanderol mulai dari Rp 75 ribu untuk weekdays dan Rp 100 ribu untuk weekend. Harga ini sudah termasuk bermain selama satu jam bersama pendamping, kaus kaki antislip, serta akses ke berbagai DIY activities.
Bermain bersama anak bukan sekadar aktivitas menghibur, tetapi juga momen yang memperkuat hubungan emosional. Saat bermain, tubuh akan melepaskan endorfin, hormon yang meningkatkan rasa bahagia dan kenyamanan, baik bagi anak maupun orangtua.
Hellen, salah satu orangtua yang hadir di acara ini, merasakan manfaat dari bermain bersama anaknya. “Acaranya seru. Saat melihat anak happy banget, saya sebagai orangtua juga ikut senang. Pasti deh saya akan datang lagi ke sini bersama si kecil,” ujarnya.
Dengan beragam aktivitas yang ditawarkan, Paw Patrol Adventure Bay Bounce menjadi destinasi pilihan bagi keluarga untuk menghabiskan waktu bersama, bermain, dan mempererat hubungan dengan anak.