Koranindopos.com – Jakarta. PT Digdaya Solusi Teknologi, sebuah perusahaan teknologi inovatif, baru saja memperkenalkan aplikasi Human Resource Information System (HRIS) bernama ‘To Do’. Berkolaborasi dengan Lenovo, peluncuran ini membawa angin segar dalam manajemen sumber daya manusia (SDM), dengan solusi digital yang fokus pada efisiensi, akurasi, dan kecepatan.
Aplikasi HRIS ‘To Do’ hadir sebagai jawaban atas berbagai tantangan yang dihadapi tim HR dalam mengelola data karyawan secara manual. CEO PT Digdaya Solusi Teknologi, Junaidi Irawan, menyatakan bahwa aplikasi ini dikembangkan untuk memudahkan HR dalam memproses data karyawan, mengelola presensi, serta melakukan penggajian secara otomatis.
“Aplikasi To Do ini kami rancang untuk mengatasi kendala-kendala lama seperti sulitnya mencari data fisik, rawan hilang atau rusak, serta proses absensi dan penggajian manual yang sering lambat dan rentan kesalahan,” kata Junaidi di kawasan Sunter, Jakarta Utara, Rabu (30/10/2024).
Sistem HRIS To Do mengusung tiga pilar utama: efisiensi, akurasi, dan kecepatan, yang dirancang untuk meringankan beban kerja HR dan meningkatkan kepuasan karyawan. Efisiensi bertujuan untuk mengurangi beban kerja administrasi HR, sementara akurasi mencegah kesalahan data yang kerap terjadi pada sistem manual. Pilar kecepatan memungkinkan akses data real-time, sehingga karyawan dapat dengan cepat memperoleh informasi terkait.
“Aplikasi ini dilengkapi dengan berbagai modul canggih. Modul Data Karyawan memusatkan semua informasi karyawan, Modul Presensi mencatat kehadiran secara otomatis, dan Modul Payroll memastikan penggajian yang cepat dan akurat,” jelasnya.
Tim pengembang aplikasi ini, yang diwakili oleh Teddy Irawan, menjelaskan bahwa aplikasi To Do HRIS dilengkapi dengan enkripsi AES-256-CBC untuk melindungi data karyawan dari potensi pencurian. Teknologi keamanan ini memastikan bahwa hanya pihak berwenang yang dapat mengakses informasi sensitif, menjaga privasi karyawan tetap terlindungi.
“Dengan sistem keamanan ini, To Do HRIS memungkinkan HR untuk mengelola data karyawan secara real-time, membantu tim manajemen dalam memonitor performa dan kehadiran karyawan dengan lebih mudah,” ujar Teddy.
Mendukung operasional aplikasi To Do HRIS, PT Digdaya Solusi Teknologi bermitra dengan Lenovo yang menyediakan server ThinkEdge untuk komputasi edge. Sr. System Engineer Lenovo, Bobby Wibisono Wijaya, menjelaskan bahwa server ini meningkatkan efisiensi dengan mempercepat pemrosesan data di dekat sumbernya, sehingga mengurangi latensi dan meningkatkan waktu respons.
“ThinkEdge dirancang dengan fitur unggulan seperti desain tangguh yang tahan lingkungan ekstrem, ukuran yang ringkas untuk lokasi terbatas, dan performa tinggi yang mampu menangani beban kerja berat,” jelas Bobby.
ThinkEdge disebut ideal untuk berbagai industri, mulai dari Telekomunikasi yang memerlukan deployment 5G privat hingga sektor Ritel yang membutuhkan manajemen inventaris, sistem penjualan, serta analisis pelanggan secara real-time.