Koranindopos.com – Jakarta. Perkumpulan Penyelenggara Pendidikan Anak Usia Dini (PP-PAUD) menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I di Hotel Aston Kartika Grogol, Jakarta, Kamis (6/7). Tema yang diangkat dalam rakernas yaitu ”Perkuat Organisasi untuk Memperluas Jangkauan Pelayanan PAUD di Seluruh Indonesia”.
Tema ini sebagai bentuk komitmen PP-PAUD dalam memberikan pelayanan yang holistik dan integratif atas kesehatan, gizi, pengasuhan, perawatan, perlindungan, dan kesejahteraan anak. ”Mari kita bersama-sama bahu membahu untuk tujuan kita yaitu melaksanakan pendidikan-pendidikan anak usia dini,” kata Ketua Umum PP-PAUD Nani Suhajar Diantoro.
Nani mengungkapkan, perubahan yang berkesinambungan merupakan langkah yang perlu diambil untuk mencapai tujuan organisasi PP-PAUD secara optimal. Guna mencapai tujuan tersebut, melalui Kongres XIII pada November 2022 yang lalu organisasi GOPTKI memutuskan untuk bertransformasi menjadi organisasi berbadan hukum agar bisa melanjut langkah mengawal dan mengisi kegiatan PAUD ke depan.
Rakernas PP-PAUD yang dilaksanakan pada 5-7 Juli ini diikuti ketua DPD PP-PAUD dari seluruh Indonesia. Rakernas I membahas terkait Anggaran Dasar, Anggaran Rumah Tangga, serta program kerja jangka panjang, menengah, dan pendek.
Selain itu juga dibahas strategi pelaksanaan kegiatan organisasi. Antara lain menetapkan program-program unggulan, memperluas jaringan kerja dengan knowledge partners di dalam dan luar negeri, serta memantapkan kolaborasi atau kerja sama dengan pihak-pihak terkait.
”Sehubungan dengan hal yang terakhir, pada ujung acara nanti akan dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama PP-PAUD dengan BNPP (Badan Nasional Pengelola Perbatasan) untuk penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini di wilayah perbatasan,” tuturnya.
Nani mengundang semua pihak untuk ikut bersama PP-PAUD memajukan pendidikan anak usia dini Indonesia. Hal ini karena anak usia dini menurutnya adalah harta kekayaan yang luar biasa yang menjadi penentu keberhasilan Indonesia di masa depan. ”Semoga kerja ini memberikan hasil yang maksimal untuk kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini Indonesia,” harapnya.
PP-PAUD dan BNPP pada kesempatan tersebut juga telah melakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) tentang Penyelenggaraan dan Peningkatan Kualitas Pendidikan Anak Usia Dini di Kawasan Perbatasan Negara.