koranindopos.com – Jakarta. Pendaftaran ujian Employment Permit System-Test of Proficiency in Korean (EPS TOPIK) 2024 ditutup. Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) mencatat, ada 62.930 calon pekerja migran Indonesia (CPMI) yang terdaftar untuk berangkat ke Korea Selatan (Korsel). Jumlah itu lebih tinggi jika dibandingkan dengan 2023. ’’Total pendaftar di 2023 sebanyak 35.589. Jadi, ini ada kenaikan,’’ kata Kepala BP2MI Benny Rhamdani kemarin (20/2).
Benny mengatakan, jumlah tersebut merupakan kesepakatan antara Kementerian Ketenagakerjaan RI serta Kementerian Ketenagakerjaan dan Perburuhan Republik Korea Selatan. Kata Benny, ada penambahan sektor untuk penempatan PMI ke Korsel lewat skema ujian Employment Permit System-Test of Proficiency in Korean (EPS TOPIK). Yang semula hanya manufaktur dan perikanan, kini ada tambahan. Ada shipbuilding, service 1 untuk jasa pengolahan sampah, dan service 2 yang mencakup pekerjaan di hotel dan restoran.
’’Perluasan sektor ini tidak lepas dari lobi-lobi dan pembicaraan yang terus kami lakukan antara BP2MI dengan pihak HRDK Korea. Walaupun belum memuaskan atau maksimal memenuhi apa yang kita minta kepada pihak Korea,’’ ujar Benny. (why/mmr)