koranindopos.com – Jakarta, PT Jasaraharja Putera, sebagai perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), merayakan ulang tahun ke-30 dengan meluncurkan serangkaian kegiatan sosial. Dalam rangka memperingati hari jadinya, perusahaan ini memberikan santunan dan asuransi gratis kepada pengemudi ojek online (ojol).
Kegiatan tersebut, yang diberi tagar #ROADTO30th, tidak hanya merayakan pencapaian perusahaan tetapi juga sebagai bentuk implementasi Tata Kelola Perusahaan yang baik (Good Corporate Governance/GCG). Acara ini berlangsung serentak di kantor pusat dan 25 Kantor Cabang PT Jasaraharja Putera.
Suhardiman, Direktur Teknik PT Jasaraharja Putera, menjelaskan bahwa kegiatan santunan ini melibatkan seluruh Branch Office yang mengumpulkan 30 pengemudi ojek online di masing-masing kantornya. Para pengemudi ojol ini mendapatkan santunan secara cuma-cuma.
Pada pelaksanaan di Kantor Pusat, kegiatan tersebut dilaksanakan di Marketing Office PT Jasaraharja Putera Cibubur. Pemberian santunan disampaikan secara langsung oleh Suhardiman, didampingi oleh Widya Marisa (Corporate Secretary), I.B. Kade Weda Widnyana (Marketing Manager), Adindha Karina Dewi (Head of Secretariat & PR Dept), dan Immanuel Nainggolan (Legal & Compliance).
“Kegiatan CSR ini merupakan wujud tanggung jawab perusahaan sekaligus ungkapan rasa syukur atas bertambahnya usia perusahaan kami tercinta PT Jasaraharja Putera. Semoga bantuan yang diberikan menjadi berkah serta memberikan manfaat yang berkelanjutan,” ungkap Suhardiman.
Pelaksanaan CSR ini tidak hanya diarahkan untuk memberikan manfaat sosial tetapi juga diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap lingkungan bisnis dan meningkatkan kepercayaan para pemangku kepentingan. Selain itu, kegiatan ini juga sesuai dengan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas dan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK), yang menetapkan bahwa pelaksanaan CSR menjadi bagian dari Laporan Keuangan Berkelanjutan perusahaan. Keberlanjutan CSR juga diharapkan menjadi pintu pembuka rejeki dan keberkahan bagi perusahaan.(hai)