koranindopos.com – Jakarta. Memasuki tahun 2025, Pizza Hut Indonesia menghadirkan inovasi kuliner yang mencuri perhatian pecinta makanan di Tanah Air. Menu terbaru yang berani dan unik, Seriously Musangking, membawa cita rasa istimewa durian ‘sultan’ Musangking yang berpadu sempurna dengan keju mozzarella khas Pizza Hut. Inilah pengalaman menikmati durian dengan cara yang belum pernah ada sebelumnya!
Durian, yang menjadi buah favorit sebagian besar masyarakat Indonesia, memang sulit ditolak. Berdasarkan survei, 8 dari 10 orang di Indonesia menyatakan kecintaan mereka terhadap durian, baik dalam bentuk buah segar maupun kreasi olahan. Terinspirasi dari popularitas ini, Pizza Hut Indonesia menghadirkan Seriously Musangking sebagai sajian istimewa yang memadukan kelezatan durian premium dengan sentuhan modern.
Kolaborasi Premium: Durian Musangking dan Mozzarella
Elvin Rahardja, Head of Marketing Pizza Hut Indonesia, menjelaskan, “Pizza Hut Indonesia selalu berkomitmen untuk menghadirkan inovasi yang relevan dengan selera masyarakat. Seriously Musangking adalah bentuk keberanian kami memadukan dua elemen terbaik—durian Musangking yang dikenal sebagai ‘Raja Durian’ dengan keju mozzarella premium. Kami percaya menu ini dapat memberikan pengalaman kuliner tak terlupakan bagi pecinta durian.”
Menu Seriously Musangking tersedia dalam berbagai varian menarik:
- Pizza Royal Musangking – Pizza dengan topping durian Musangking dan mozzarella, tersedia dalam ukuran Personal (Rp65.000) dan Regular (mulai dari Rp140.000).
- Musangking Crispy Melts – Dessert roti renyah dengan isian durian Musangking dan saus custard, seharga Rp55.000.
- Musangking Silky Smoothie – Minuman segar berbahan dasar durian Musangking dan susu segar, hanya Rp55.000.
- Moussesangking Flaky Puff – Puff pastry dengan isian mousse durian Musangking dan es krim vanila, seharga Rp55.000.
Sensasi Baru yang Jadi Primadona
Sejak diluncurkan pada 8 Januari 2025, Seriously Musangking langsung mencuri perhatian. Dalam beberapa hari pertama penjualan, lebih dari 50.000 porsi terjual. Tidak hanya dinikmati oleh anak muda yang penasaran dengan inovasi baru, menu ini juga menjadi favorit bagi pecinta durian yang ingin merasakan sensasi berbeda.
Ike Wahyu Andayani, Head of Operational Support Department yang membawahi Food Innovation Division Pizza Hut Indonesia, mengatakan, “Durian Musangking adalah ikon kuliner yang luar biasa. Dengan kombinasi keju mozzarella berkualitas, kami menawarkan cita rasa yang kaya dan creamy. Kami selalu mengutamakan bahan premium untuk memastikan pengalaman terbaik bagi pelanggan, baik di restoran maupun melalui layanan pesan antar.”
Jangan Lewatkan Kesempatan Terbatas
Menu Seriously Musangking merupakan edisi terbatas yang hanya tersedia di Pizza Hut Indonesia. Dengan harga yang terjangkau dan cita rasa eksklusif, menu ini menjadi pilihan sempurna untuk dinikmati bersama keluarga atau teman.
Buruan datang ke Pizza Hut terdekat atau pesan melalui layanan pesan antar untuk merasakan langsung kelezatan Seriously Musangking. Jangan sampai ketinggalan! Rasakan sensasi baru durian Musangking yang berpadu sempurna dengan keju mozzarella. It’s Seriously Musangking! (sh)