Koranindopos.com – Jakarta. Tinggal di negara beriklim tropis seperti Indonesia, para remaja dihadapkan pada berbagai tantangan dalam merawat kulit. Paparan sinar matahari yang intens, polusi udara, serta aktivitas padat di usia sekolah sering kali menyebabkan berbagai masalah kulit, seperti kulit berminyak, jerawat, kulit kusam, hingga kulit kering atau sensitif.
Remaja berusia 13-18 tahun menjadi kelompok yang paling rentan mengalami permasalahan kulit ini. Selain faktor lingkungan, gaya hidup mereka yang aktif mulai dari kegiatan sekolah, ekstrakurikuler, olahraga, hingga begadang karena tugas juga turut memengaruhi kondisi kulit. Bahkan, stres akibat tekanan akademik dan sosial dapat memperparah masalah kulit yang mereka alami.
Menjawab kebutuhan remaja akan produk perawatan kulit yang praktis dan sesuai dengan gaya hidup mereka, Beauty Charm hadir sebagai solusi lengkap untuk menjaga kesehatan kulit sekaligus meningkatkan rasa percaya diri. Dengan konsep all-in-one skincare & makeup, produk ini tidak hanya memberikan manfaat perawatan kulit tetapi juga mempermudah remaja dalam menggunakannya.
Beauty Charm dikemas dalam bentuk sachet travel-friendly yang telah dilengkapi dengan aplikator, sehingga cocok untuk digunakan kapan saja dan di mana saja. Kemasan ini dirancang agar mudah dibawa bisa masuk ke dalam tas, tempat pensil, bahkan saku tanpa perlu repot membawa banyak produk secara terpisah.
Menurut Laurencia, Research and Development Beauty Charm, remaja perempuan sering kali merasa kurang percaya diri dengan kondisi kulit mereka, terutama di masa pubertas. Oleh karena itu, Beauty Charm ingin memberikan solusi berupa produk yang praktis namun tetap memberikan perawatan kulit yang optimal.
“Remaja perempuan kan salah satu yang sering ‘insecure’ soal kulit, apalagi masih masa puber. Makanya, kami ingin hadirkan produk skincare dan make up full yang beneran bisa ikut kemana pun mereka pergi, muat masuk tas, bisa diselip di tempat pensil, buku, saku; yang selalu bisa diandalkan
kapanpun” ucap Laurencia, Research and Development Beauty Charm dalam keterangan tertulisnya.
Beauty Charm memastikan keamanan produknya dengan telah mengantongi sertifikasi BPOM dan Halal dari BPJPH, sehingga aman digunakan oleh remaja Indonesia.
Untuk perawatan kulit, Beauty Charm menawarkan rangkaian skincare lengkap, termasuk: Facial Wash, Serum, Moisturizer, Day Cream & Sunscreen dan Night Cream
Produk-produk ini diformulasikan dengan bahan aktif berkualitas, seperti Salicylic Acid, Niacinamide, Panthenol, Multivitamin, dan Centella Asiatica, yang efektif mengatasi berbagai masalah kulit remaja, termasuk jerawat, minyak berlebih, kulit kusam, dan kering.
Selain skincare, Beauty Charm juga menghadirkan produk makeup yang dirancang khusus untuk kulit remaja. Beberapa inovasi yang ditawarkan antara lain: Face Powder dengan puff praktis dan Lip & Cheek Cream yang bisa digunakan sebagai lipstik dan blush on
Salah satu keunggulan Beauty Charm adalah harga yang ramah di kantong, dengan produk yang dibanderol mulai dari di bawah Rp20.000. Beauty Charm juga telah tersedia di Indomaret, sehingga mudah dijangkau oleh remaja di berbagai daerah, termasuk kota-kota kecil yang mungkin memiliki keterbatasan akses ke produk kecantikan.
“Semua remaja di Indonesia berhak memiliki kulit sehat dan terawat. Baik di kota besar seperti Jakarta maupun di daerah pelosok di Jawa, Sumatra, Bali, dan Sulawesi, semua bisa tampil charming dengan produk yang memahami kebutuhan mereka,” tutup Laurencia.